Beberapa waktu lalu, video Youtube yang menayangkan kesaktian biksu Thailand menjadi viral di internet.
Di video tersebut terlihat sang biksu duduk tenang di tengah kuali berisi minyak mendidih.
Para penonton yang hadir memberikan barangnya disentuh oleh biksu ini untuk dijadikan jimat. Namun tak lama setelah video ini beredar, seorang ahli sains membongkar kebohongan di dalamnya!
Ahli sains di Universitas Chulalongkorn, Jassada Denduangboripant, mengatakan bahwa tak ada bukti bahwa minyak tersebut benar-benar mendidih.
Jika diperhatikan, kuali yang digunakan cukup unik, sepertinya kuali tersebut memiliki dua tingkatan dimana lapisan tengah diantara keduanya dapat jauh mengurangi hantaran panas api yang menyala di bagian bawah kuali. Selain itu, jika ia memasukkan air sebelum memasukkan minyak, maka minyak tidak akan menjadi terlalu panas.
Jassada juga memberitahu sebuah cara mudah untuk memastikan apakah biksu ini benar sakti atau hanya menggunakan sains untuk membohongi orang-orang: cukup gunakan termometer untuk mengukur suhu minyak di dalam kuali!
Berikut ini video selengkapnya
Sumber: Coco
from Sehinggit Media News http://ift.tt/2zsm80A
via IFTTT